PANTAI LABOMBO PALOPO PUNYA




Hasil gambar untuk pantai labombo     Di kota palopo, sulawesi selatan terdapat pantai yang bernama pantai labombo. Tempat itu sangat terkenal sehingga banyak orang yang menghabiskan weekend nya disana. Disana pemandangannya sangat indah, pasir yang putih dan pohon-pohon yang hijau menambah keindahan pantai tersebut sehinga banyak orang yang menggunakan tempat itu untuk berfoto. Pantai itu berada pada jalan poros labombo, jika kita pergi kesana, di jalan poros tersebut terdapat banyak cafe seperti marcopolo, boulivard, centro dan masih banyak lagi. Oh iya, di sana juga terdapat empang yang sangat indah. Jika sore menjelang, angin sepoi-sepoi pun datang untuk menyejukkan kita. Nggak salah pantai labombo di gemari banyak orang untuk menghabiskan weekendnya dan untuk berfoto. Jika ingin masuk ke pantai labombo, kita cukup membayar Rp. 5.000/kepala. Oiya, Disana juga terdapat banyak wahana bermain sebagai hiburan pengunjung. Hanya dengan membayar Rp. 30.000, kita dapat bermain berbagai games disana. murah bukan?. Pokoknya kalau udah disana rasanya kayak nggak mau pulang.
                             Hasil gambar untuk pantai labombo
        Pantai Labombo berada di Kota palopo dan merupakan pantai yang dikelola dengan baik oleh pemda setempat. Lokasinya berada tepat di timur kota palopo dan hanya memerlukan waktu singkat untuk menuju kesana. Wisata ke Pantai ini memerlukan retribusi ketika masuk kedalam. Dipantai ditemukan tenda, kursi atau hamparan pasir untuk sekedar duduk dan bersantai. Pantai ini nyaris tidak berombak karena mungkin berada di teluk dan airnya cenderung tenang. Hamparan pasirnya tidak lebar dan kadang berwarna hitam jika tercampur lumpur. Meskipun demikian pantai ini cukup bersih karena jauh dari polusi. Jika hari minggu/akhir pekan biasa ditemukan panggung bernyanyi dan suasana biasanya lebih ramai. Wisata ini cocok untuk anda dan keluarga bersantai di kirasan kota Palopo sambil bersantap siang disekitar pantai. Sebagai tambahan lokasinya juga menarik untuk fotografi karena suasana pantai yang alami oleh tumbuhan pesisir.

Hasil gambar untuk pantai labombo
                                           

Komentar

Postingan Populer